Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Update OS Android Tanpa Aplikasi Tambahan

Konten [Tampil]
cara upgrade OS android
Hallo sahabat manyasah ilmu, kembali lagi bersama kami, kali ini mimin akan menjelaskan secara detail bagaimana cara update OS android. nah kalian pasti sudah tahu apa yang dimaksud dengan OS Android.

Os android itu adalah suatu sistem yang menjalankan keseluruhan aplikasi yang ada di android, dan yang perlu kita ketahui, update OS ini, tidak sembarangan update pula. Atau jika kalian upgrade paksa OS android di handphone yang tidak seharusnya ada OS tersebut, maka siap-siap deh bakal rusak lagi Handphone anda.

Ada beberapa alasan mengapa handphone android memerlukan update OS. salah satunya adalah untuk memaksimalkan penggunaan aplikasi yang juga semakin hari semakin update. Aplikasi di Google play semakin hari semakin update dan secara otomatis OS android pun harus mengikuti perkembangan zaman, agar tidak ketinggalan dan aplikasinya bisa di jalankan.

Seperti kasus Aplikasi Whatsapp tidak bisa lagi dijalankan di android yang memiliki sistem OS Gingerbread. hal ini mengacu pada aplikasi whatsapp yang setiap kali ada update, serta OS android semakin hari semakin sedikit penggunanya, hal inilah yang menjadi pemicu whatsapp tidak mengadakan lagi aplikasi buat penggunanya  yang masih menggunakan OS Gingerbread.

Cara update OS Android Tanpa Aplikasi


Sehingga untuk menyamakan kedudukan aplikasi di google play maka android terus berupaya mengupdate OS sistem android pada tiap tahunnya. Update OS android akan membantu meringankan dan mengoptimalkan sistem di dalamnya.

Jika anda ingin mengubah OS android maka tunggu pemberitahuan resmi yang dikirimkan dari ponsel anda saja, hal ini karena jika anda mencari file update di internet kami tidak menjamin itu file asli dari developer atau bukan. Makanya hati - hati dan hindari hal yang mencurigakan.

Nah sedari itu maka silahkan anda tunggu pemberitahuan resmi mengenai update OS di ponsel kesayangan anda, jika tidak coba anda cari tahu dengan trik di bawah ini, agar OS Android anda benar - benar dari developer resmi handphone tersebut.

Tahapan sebelum Update OS Android


Jika anda ingin mengupdate OS Android anda, maka silahkan untuk mengisi baterai handphone android minimal di atas 70 %. Hal ini dilakukan agar pada saat melakukan update OS handphone anda tidak mengalami kehabisan daya.

Jika daya habis di tengah jalan maka proses update OS akan mengalami kegagalan, dan handphone android kemungkinan besar akan mengalami blank atau aplikasinya hilang dan tidak terinstal dengan sempurna. Oleh karena itu, hati -hati untuk melakukan upgrade OS android kesayangan anda.

Cara Upgrade OS Android menggunakan Ponsel Android


Untuk melakukan update OS Android ke yang lebih tinggi cara yang pertama-tama anda lakukan adalah memastikan hal - hal berikut ini yang sepenuhnya letaknya berada dalam pengaturan ponsel android anda.


  1. Pastikan anda terhubung ke Internet
  2. Sisakan raungan kosong di memori Internal, biasanya kisaran 2GB
  3. Lalu pastikan kapasitas baterai diatas 50% hal ini biasanya dilakukan agar pada saat proses update baterai tidak habis hingga update selesai
  4. Setelah kelengkapan itu beres silahkan anda buka setelan handphone android anda
  5. Pergi ke About phone
  6. Pilih check system update
    Cara Update OS Android Tanpa Aplikasi Tambahan
  7. Jika tersedia upgrade maka silahkan anda pilih download
  8. Tunggu hingga proses pengunduhan selesai
  9. Setelah selesai maka anda akan dihadapkan dengan pilihan konfirmasi untuk proses reboot dan restart
  10. Lalu ponsel akan merestart dan melakukan proses upgrade dengan sendirinya hingga selesai
  11. Smartphone akan otomatis menyala dan dapat digunakan seperti biasanya.
  12. Cara tersebut dilakukan dengan cara online, dan itupun jika ada pemberitahuan upgrade ada di ponsel android kalian, jika tidak ada, maka jangan sekali kali untuk mencoba melakukan upgrade ponsel android jika tidak tahu tekniknya. Jika salah upgrade, maka bia jadi ponsel android yang anda miliki akan mengalami Bootlop atau orang biasa menyebutnya mati total karena ada kesalahan instalasi.


Tips Menginstal OS Android yang baik


Jika anda melakukan dan ingin meng Upgrade android anda ke OS yang lebih tinggi lagi maka pastikan data - data yang berada di dalam handphone android anda aman terkendali. Data - data penting silahkan pindah dulu ke flashdisk atau memori eksternal.

Karena pada proses instalasi atau proses update system, bisa jadi  ada kesalahan sedikit, maka akan berdampak pada ruang file pribadi anda yang lupa dipindahkan di memori Internal. Kalain mau kehilangan file puluhan GB hanya karena gagal mengubah IOS,sebelum upgrade maka silahkan amankan dulu file penting.

Sampai disini saja penjelasan mengenai cara upgrade OS Handphone android, semoga informasi ini mengandung manfaat yang bisa anda praktekkan di rumah, semoga lancar melakukan upgrade OS androidnya dan bisa main game yang tidak support di OS sebelumnya.

Post a Comment for "Cara Update OS Android Tanpa Aplikasi Tambahan"