Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Berikut Ini Keunggulan Internet Banking BRI

Konten [Tampil]

kelebihan internet banking bri

Internet Banking BRI
adalah digital banking yang bermodalkan handphone dan internet saja. Dengan menggunakan aplikasi banking dari BRI, kamu bisa berinteraksi dengan BRI selama 24 jam sehari, 7 hari seminggu, dan 365 hari setahun, serta dimanapun kamu berada. Fasilitas yang bisa kamu dapatkan juga sangat banyak jika kamu menggunakan internet banking BRI.

Fasilitas yang kamu dapatkan contohnya saja kamu bisa mengecek informasi saldo atau rekening secara langsung tanpa perlu ke ATM atau ke teller bank. Kamu juga bisa melakukan pembayaran atau transfer secara cepat dan mudah. Banyak sekali keunggulan yang kamu dapatkan jika kamu menggunakan internet banking BRI, berikut  penjelasan mengenai Keunggulannya .

1.Mudah

Dengan bertransaksi dengan internet banking kamu cukup melakukan registrasi di ATM BRI saja dan nantinya kamu akan mendapatkan registrasi m-token di customer service. Dari situ anda langsung dan bisa dengan mudah untuk melakukan transaksi.

2.User friendly

Dengan desain yang mudah untuk dipahami dan mudah untuk digunakan, kamu tidak akan membaca buku secara manual untuk membaca menu yang ada di dalam aplikasi tersebut. kamu bisa sangat mudah mana menu untuk transfer, menu untuk pembayaran, menu Top Up Brizzi, dan menu lainnya.

3.Dapat dilakukan setiap saat dan dimana saja

Dengan menggunakan Internet Banking BRI kamu bisa menggunakannya dengan mudah untuk dimana saja dan kapan saja. Kamu juga bisa melakukan transaksi perbankan yang ada di berbagai keadaan dan situasi.

4.Keamanan berbelanja

Menggunakan teknologi yang menggunakan SSL yang akan mengacak serta menyandikan data transaksi dimana saja dan kapan saja.

5.Tanpa perangkat tambahan

dengan M-token yang dikirimkan via sms ke nomor handphone yang telah didaftarkan maka tidak perlu adanya perangkat tambahan yang harus anda bawa. 

6.M-token

Token yang digunakan dimanapun bisa dijadikan sebagai pengaman tambahan yang akan dikirim melalui sms dengan seperti melakukan pengiriman m-token tersebut.

Berikut adalah penjelasan mengenai keunggulan mengenai Internet Banking BRI. Untuk kamu yang tertarik untuk membuka internet banking dari kami, kamu bisa mengunjungi ATM kami terdekat di daerah kamu. 

Lantas bagaimana sih caranya  membuat Internet Banking BRI  ( IB BRI  ) Berikut ini akan kami paparkan cara membuatnya agar anda bisa memiliki IB BRI dan tidak report lagi dalam membuat nya di kemudian hari

Cara Membuat Internet Banking BRI Dengan Mudah

internet banking bri

Anda bisa membuka IB  BRI dengan dua cara mudah yang dapat anda lakukan untuk membuat IB BRI. Yang pertama adalah pembuatan IB BRI dilakukan melalui kantor cabang BRI terdekat. Anda dapat melakukan langkah-langkah berikut ini:

Silahkan Anda Datangi kantor cabang BRI yang terdekat dari lokasimu Usahakan Bri Unit atau Cabang di Daerah anda

  1. Siapkan dokumen-dokumen, email dan nomor telepon yang telah aktif.
  2. Isi formulir aplikasi IB BRI yang tersedia di kantor cabang BRI yang Anda datangi
  3. Segera daftarkan dirimu dengan bantuan Customer Service BRI
  4. Terakhir, jangan lupa untuk mengaktifkan M-Token dengan bantuan Customer Service BRI. Jika Anda tidak mengaktifkan M-Token, Maka Anda hanya dapat menggunakan fitur cek saldo dan pemindahan pembukuan saja yang artinya Fitur nya masih belum lengkap.

Cara Membuat Internet Banking Yang Kedua Hanya Dengan Melalui ATM

Coba anda simak cara mudah untuk membuat IB BRI melalui ATM Berikut ini :

  1. Masukan kartu ATM milikmu
  2. Masukan PIN ATM
  3. Pilih “Menu lainnya”
  4. Pilih “Menu registrasi”
  5. Pilih Internet Banking
  6. Masukan 6 digit password untuk akun IB BRI Yang anda Mau
  7. Ulangi password agar dapat terkonfirmasi Dengan Baik
  8. Lalu, Anda akan mendapatkan User ID IB BRI.
  9. Terakhir, Anda akan mendapatkan struk berisi User ID dan password akun IB BRI kamu. Simpan struk ini sampai Anda melakukan aktivasi IB BRI

Langkah Aktivasi Internet Banking BRI (IB BRI)

Kini, saatnya Anda Bisa melakukan aktivasi IB BRI. Anda dapat melakukan aktivasi melalui situs ib.bri.co.id atau install aplikasi BRI Mobile terlebih dahulu. Jika sudah, lakukan langkah-langkah berikut ini:

  1. Masukan User ID dan password yang tertera pada struk ATM dan masukan code captcha yang muncul pada layar
  2. Anda akan diarahkan ke halaman syarat & ketentuan, lalu klik setuju
  3. Anda akan diminta untuk merubah password akun IB BRI kamu dan memasukan emailmu
  4. Selesai! Kini Anda dapat menggunakan IB BRI dengan Baik dan Gunakan sesuai dengan keperluan anda.
Itulah beberapa keunggulan dan cara membuat internet Banking BRI ( IB BRI ) dengan mudah, anda bisa melakukan pembuatan IB BRI ini agar bisa melakukan transaksi dengan mudah karena transaksi hanya di lakukan dengan menggunakan Smarphone saja lagi maka dari itu cara ini bisa menjadi solusi agar bertransaksi dengan BRI Menjadi nyaman dan mudah.


Post a Comment for "Berikut Ini Keunggulan Internet Banking BRI"