Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ringkasan Biaya Daftar Pasang Baru PLN dan Pemeliharannya

Konten [Tampil]

Ringkasan Biaya Daftar Pasang Baru PLN dan Pemeliharannya

Listrik merupakan salah satu Sumber energi yang sangat diperlukan di masyarakat, terutama di masa sekarang, Listrik dianggap sebagai salah satu kebutuhan Pokok masyarakat dalam mengelola kehidupan.

Banyak Kegunaan Listrik, Termasuk buat menyalakan Lampu menerangi rumah, menyalakan televisi serta mengisi baterai handphone, semua itu memerlukan yang namanya Energi listrik.

Salah satu Perusahaan BUMN yang Menyediakan layanan listrik kepada masyarakat adalah PLN ( Perusahaan Listrik Negara ), dimana Negara menyediakan pemasangan listrik ke rumah-rumah masyarakat.

Oleh karena itu masyarakat yang belum memiliki layanan listrik pun bisa mengajukan pasang baru listrik kepada PLN Terdekat di daerah anda,  sehingga anda bisa mendapatkan informasi mengenai pemasangan Listrik baru di Rumah.

Sekarang ini untuk pemasangan Listrik PLN harus yang berbayar, karena hampir setiap rumah sudah beralih menggunakan listrik prabayar atau listrik pintar atau listrik token yang memang direkomendasikan PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) sejak beberapa tahun lalu.

Banyaknya keuntungan yang bisa anda peroleh dengan menggunakan Listrik Prabayar ini, salah satunya adalah anda tidak perlu lagi antri panjang untuk bayar tarif listrik pada saat anda menggunakan listrik pascabayar.

Beli Token di mana saja pun bisa, baik di konter pulsa, secara online melalui layanan android pun bisa saja, sehingga anda dengan mudah mengatur pemakaian daya listrik sesuai kemampuan anda. Jika tak cepat habis Tokennya maka anda pun harus berhemat dan mengatur penggunaan Listrik di rumah.

Misalkan dengan membatasi penggunaan listrik, tiap minggu diberi jatah RP.50.000. setelah itu lihat dan jelaskan bagaimana anda bisa menghemat listrik.

Oleh Karena itu banyak sekali orang yang ingin pasang listrik baru, Jika anda ingin Kepoin bagaimana caranya untuk memasang listrik baru dan berapa biayanya, maka simak dech penjelasan artikel di bawah ini :

Cara Pasang Listrik Baru dan Prosedurnya

Untuk melakukan pemasangan atau menyambungkan listrik ke rumah anda itu ada 3 cara yang bisa dilakukan, yaitu bisa datang langsung ke Kantor PLN,Via Online, atau bisa Juga lewat Telepon, sehingga anda bisa memilih salah satu cara tersebut untuk memasangkan atau apabila anda ingin menyambungkan Listrik baru.

Syarat Pemasangan Listrik Baru Pada Saat Ini Meliputi  :

  1. Fotokopi KTP/SIM yang masih berlaku. 
  2. Siapkan denah atau peta lokasi rumah anda untuk mempermudah petugas PLN saat survei lapangan.
  3. Sertakan surat kuasa jika pengajuan permohonan diwakilkan.
  4. Sebelum mengajukan pemasangan listrik baru maka anda bisa melengkapi dokumen - dokumen tersebut, agar memudahkan petugas PLN dalam memverifikasi data anda.

Untuk Proses atau Prosedur pemasangan Listrik baru di Kantor PLN sebagai Berikut :

  1. Kunjungi kantor PLN terdekat dengan membawa dokumen tersebut dalam bentuk
  2. Fotokopi Identitas diri seperti kartu sim atau KTP yang masih berlaku
  3. Membawa denan atau peta Lokasi rumah anda yang ingin dipasangkan Listrik baru, memudahkan Tim Kerja PLN Buat Survey lapangan
  4. Surat Kuasa jika pemasangan diwakilkan.
  5. Menunggu Pihak PLN Survei Lapangan
  6. Biasanya setelah pengajuan pemasangan Listrik baru, PLN Akan melakukan survey lapangan, seperti mengukur jarak Tiang Ke rumah anda, menguur keperluan kabel dan Lain-lain. Agar pemasangan listriknya berjalan dengan baik dan benar.
  7. Melakukan Pembayaran Administrasi Awal
  8. Setelah melakukan Survei lapangan maka anda selanjutnya diwajibkan untuk melakukan proses pembayaran administrasi, jangan pula untuk menyisipkan uang lebih untuk membiayai biaya jaminan, Materai dan Token Listrik minimal Rp.5000.
  9. Tanda tangan Surat Perjanjian Jual Beli Tenaga Listrik (SPJBTL)
  10. Agar sah, kamu diharuskan untuk melakukan tanda tangan Surat Perjanjian Jual Beli Tenaga Listrik (SPJBTL) yang dilakukan di kantor PLN. Prosesnya juga gak lama kok, jadi gak perlu diwakilkan.

Cara Memohon PLN Pasang Baru Dengan datang langsung Ke Kantor PLN Terdekat

Tahapan yang harus anda Lalui pada saat memohon pasang Baru PLN atau untuk pemasangan sambungan listrik dengan cara datang langsung ke Kantor PLN sebagai berikut :

  1. Datang ke Kantor pLN terdekat dengan membawa Dokumen Persyaratan Pengajuan pemasangan sambungan Listrik Baru.
  2. Tunggu Tim PLN terdekat untuk melakukan survei ke lapangan, biasanya PLN akan melakukan pemeriksaan teknis seperti pengukuran Jarak tiang listrik
  3. setelah Itu kamu harus membayar administrasi ke kantor PLN Siapkan Uang untuk membeli Token Listrik, Minimal Pembelian Rp.5000
  4. Lalu setelah Itu tandatangani ambyar surat perjanjian Jual beli Tenaga Listrik (SPJBTL) yang disediakan oleh Pihak PLN.
  5. PLN akan langsung memasang sambungan listrik ke rumah anda setelah menandatangani surat perjanjian tadi.

Jika anda memohon pemasangan Baru melalui Telepon

Permohonan pemasangan Baru melalui telepon sepertinya tak berbeda jauh dengan yang datang langsung ke Kantor PLN nya, caranya sebagai berikut :

  1. Hubungi langsung call center PLN di 123 dan sampaikan permohonan anda untuk pemasangan Listrik Baru
  2. Anda akan diminta untuk melengkapi dokumen persyaratan seperti KTP/SIm dan juga peta lokasi Rumah anda.
  3. TIM PLN Survei ke lapangan untuk Mengukur jarak tiang dan keperluan Kabel Listrik
  4. Anda akan diminta untuk membayar sambungan Listrik baru di Kantor PLN atau melalui pembayaran Bank yang sudah ditentukan
  5. Setelah pembayaran dilakukan, maka anda akan menandatangani SPJBTL
  6. PLN akan memasang sambungan listrik baru yang terhubung ke rumah anda.

Permohonan Kepada PLN Pasang Baru secara Online

Kolom Furmulir pasang baru Online PLN


  1. Pemasangan baru dengan cara Online, mungkin akan lebih banyak dilakukan, karena sekarang ini serba Online, bahkan pengajuan pemasangan baru pun bisa online.
  2. caranya adalah sebagai berikut :
  3. Masuk ke halaman pln.co.id bisa melalui ponsel atau komputer yang anda punya. 
  4. Klik menu Pasang Sambungan.
  5. Lalu muncul halaman Syarat dan Ketentuan Pasang Baru PLN. Scroll ke bawah lalu klik Setuju setelah kamu membaca dan paham semua tulisan.
  6. Kemudian kamu akan diminta mengisi formulir dengan data yang benar dan sesuai dengan kartu identitas kamu 
  7. Mengisi Data Pemohon, klik pada kolom Copy Data Pelanggan agar data bisa terisi otomatis 
  8. Klik menu Hitung Biaya. Nanti akan tertera berapa nominal yang harus kamu bayar untuk membuat sambungan baru. 
  9. Pembayaran bisa dilakukan di kantor PLN atau melalui ATM. 

Biaya Sambungan atau Pasang Baru PLN

Nah untuk biaya sambungannya anda harus mempersiapkan beberapa jenis biaya sambungan ( BP ), uang jaminan langganan ( UJL ), Biaya materai, membeli stroom atau token listrik perdana minimal Rp.5000

Cara menghitung pasang baru PLN dengan daya 1.300 watt untuk rumah tangga 

Peruntukan: RUMAH TANGGA

  • Daya: 1.300 watt
  • Detail Biaya:
  • Rupiah Biaya Penyambungan : Rp1.218.000
  • Rupiah Beli Token Perdana : Rp 20.000
  • b1. Pajak Penerangan Jalan (3% x b3) : Rp583
  • b2. PPn (0 % x b3) : Rp0
  • b3. Rupiah Token Dikonversi ke kWh (Token Perdana/(1+ %ppj + %ppn)) : Rp19.417
  • Materai: Rp6.000
  • Estimasi total biaya yang harus dibayar : Rp1.244.000.
  • Jadi, total biaya yang harus kamu keluarkan sebesar Rp1,24 juta. Biaya yang anda keluarkan tergantung dari berapa daya listrik yang anda pilih. Ingat, sesuaikan dengan kebutuhan dan keperluan anda, jangan sampai salah pilih daya. 

Biaya Pemeliharaan Listrik

Nah untuk biaya pemeliharaan listrik pun berbeda-beda tergantung banyaknya ukuran daya yang dipasang, semakin tinggi daya nya maka semakin mahal pula biaya pemeliharaannya, oleh karena itu perhatikan kebutuhan anda, agar biaya pemeliharaan benar-benar terorganisir dan pemasangan listrik tidak mubazir.

biaya pemeliharaan listrik

Untuk biaya pemeliharaan daya yang lain bisa anda lihat di bawah ini, namun ini sih daya listrik ukuran Jombo atau daya dengan kapasitas besar, jadi cocok buat yang masang di apertemen, di pabrik dan lain-lain :

biaya pemeliharaan listrik

Itulah ulasan mengenai cara pasang baru pln dan biaya pemasangannya, adapun untuk beberapa informasi mengenai pemasangan di daerah anda silahkan tanyakan langsung ke gerai PLN terdekat, karena bisa jadi pembiayaannya berbeda beda dan banyak biaya yang dikeluarkan juga berbeda, jadi perlu diperjelas dengan langsung datang ke Kantor PLN atau Hubungi call centernya agar lebih Jelas lagi.

Post a Comment for "Ringkasan Biaya Daftar Pasang Baru PLN dan Pemeliharannya"