Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mengecek Pemahaman Lawan Bicara dalam Bahasa Inggris

Konten [Tampil]

cara mengecek pemahaman lawan bicara dalam bahasa inggris

Ketika melakukan pembicaraan baik secara formal maupun informal, penting agar bisa saling mengerti satu sama lain. Sehingga pihak yang menjelaskan dan dijelaskan sudah satu kutub dan memahami isi dari arah pembicaraan tersebut. Hal tersebut di dalam bahasa Inggris adalah checking for understanding. Contoh dialog checking understanding tersebut bisa menggunakan beberapa kalimat berikut ini:

  • Do you understand what I’m saying? Merupakan pertanyaan yang bisa dikatakan untuk check for understanding atau mengecek apakah seseorang mengerti yang baru dikatakan.
  • Do you know what I mean? Mempunyai arti apakah kamu tahu maksud saya?.
  • Do you know what I’m saying? Merupakan kalimat yang paling didengar dan digunakan sebagai ungkapan untuk mengecek pemahaman dengan arti “apakah kamu tahu apa yang aku katakan?”.
  • Do you know what I’m talking about? Merupakan pertanyaan dengan arti “apakah kamu tahu apa yang aku bicarakan?”.
  • Do you understand? Mempunyai arti simple dan mudah untuk dikatakan untuk mengecek pemahaman yang berarti “apakah kamu paham?”.
  • Do you follow me? Juga bisa dikatakan dengan maksud “apakah kamu paham?”.

Setelah melempar pernyataan mengenai pemahaman lawan bicara lawan tersebut, Anda juga perlu memahami jawaban yang akan diberikan. Karena jawaban yang diterima tidak hanya saja afirmasi bahwa seseorang mengerti yang Anda jelaskan, tetapi juga lacking of understanding yang belum memahami yang Anda katakan. Oleh karena itulah pahami perbedaan jawaban yang mengutarakan showing understanding seperti I’m with you, I know, I hear you, atau I know what you mean.

Sedangkan untuk jawaban yang menunjukkan ketidakpahaman dari yang topik yang dibicarakan adalah I don’t get it, I’m not sure I get your point, I don’t follow you, dan lainnya. Ekspresi tersebut perlu dipahami sehingga bisa memberikan respon yang tepat. Untuk belajar lebih lengkap mengenai kalimat untuk mengekspresikan checking understanding bisa belajar bahasa inggris secara profesional di EF Adults yang mempunyai metode dan pengajar yang berkualitas untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris Anda.

Itulah bagaimana cara mengecek pemahaman lawan bicara dalam bahasa inggris yang benar, semoga artikel ini bisa membantu anda dalam memahami lawan bicara yang anda hadapi sekarang ini. Nantikan artikel pembahasan lainnya di sini.

Post a Comment for "Cara Mengecek Pemahaman Lawan Bicara dalam Bahasa Inggris"