Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Verval Ijazah Serta dapat BSU di Laman Info GTK Kemendikbud

Konten [Tampil]

cara mendapatkan bantuan pemerintah

Persiapan penerimaan PPPK atau Pegawai pemerintah dengan perjanjian Kontrak sekarang ini lagi Booming-Boomingnya, Kemungkinan besar pembukaan seleksi PPPK akan dibuka sebentar lagi.

Sebelum membuka Seleksi PPPK Pemerintah melalui akun GTK Kemendikbud masing masing diminta untuk melakukan verval data Ijazah, tujuannya tidak lain adalah untuk memverifikasi Riwayat pendidikan para Guru.

Melewati verifikasi nama universitas, nama kampus, nama prodi dan NIM  para Guru semasa Kuliah,  di akun GTK Kemendikbud tersebut. Perlu di ketahui Tugas ini bukanlah Tugas Operator sekolah. mereka hanya memberikan akun dan bimbingan untuk melakukan verifikasi apabila Guru yang bersangkutan gaptek atau gagap teknologi.

Keuntungan Verval Ijazah di INFO GTK Kemendikbud

Kurang tahu pasti apa keuntungan verval ijazah di GTK Kemendikbud tersebut, akan tetapi laman GTK kemendikbud merupakan salah satu laman yang memberikan informasi menyeluruh kepada pendidik.

Oleh karena itu pentingnya verval ijazah di halaman GTK kemendikbud bagi seorang guru yang ingin melakukan verifikasi perguruan tinggi mereka, melakukan verifikasi prodi dan ijazah mereka bisa dilakukan di GTK Kemdikbud ini.

Cara Melakukannya Verval Ijazah di info GTK Kemendikbud Adalah

  1. Silahkan anda masuk ke halaman Info GTK Kemendikbud
    cara Verval izajah mantap

  2. Jika sudah terbuka maka silahkan untuk Login menggunakan akun PTK  Masing masing yang sudah di verifikasi atau terdaftar di dapodik
  3. Jika berhasil Login, maka anda akan diminta Verval ijazah di Halaman beranda GTK Kemendikbud
  4. Lakukan verifikasi dengan mencari nama prodi, universitas, Jurusan serta Nomor ijazah disesuaikan dengan Ijazah yang anda punya.
  5. Jika sudah sesuai silahkan klik verval atau simpan
  6. Verval ijazah Pun sudah berhasil dan selamat jurusan anda sudah Terdaftar.
  7. Jika anda sudah melakukan verifikasi ijazah silahkan minta operator dapodik untuk melakukan sinkronisasi.
Singkronisasi dapodik ini membantu anda dalam memunculkan ijazah anda agar sesuai dengan hamalan di info gtk kemendikbud, sehingga jurusan, prodi dan fakultas anda kedeteksi di dapodik.

Untuk Mendapatkan BSU Dari Pemerintah
cara mendapatkan bantuan GTK kemendikbud

Melakukan verifikasi Ijazah atau yang disebut sebagai verval ijazah ini pun digadang - gadang sebagai salah satu cara guru untuk mendapatkan bantuan pemerintah. Nilainya sekitar 1,8 Juta rupiah, yang diberikan kepada Guru Honorer.

Sebagai salah satu bantuan Guru honorer yang terdampak Covid 19, guru Honorer berhak mendapatkan bantuan tersebut, karena yang kita tahu penghasilan upah Guru Honorer di masa pandemi ini, mungkin kurang mencukupi untuk kebutuhan mereka.

Oleh karena itu, bantuan 1,8 juta dirasa sangat membantu Kondisi Ekonomi para Guru Honorer, disamping itu ada beberapa syarat seorang guru Honorer Jika ingin mendapatkan Bantuan BSU 1,8 Juta dari pemerintah di antaranya adalah :

syarat dapat BSu Guru

  1. Merupakan Warga Negara Indonesia (WNI). 
  2. Berstatus bukan sebagai PNS. 
  3. Tidak menerima BSU dari Kementerian Ketenagakerjaan sampai 1 Oktober 2020. 
  4. Tidak menerima Kartu Pra Kerja sampai 1 Oktober 2020. 
  5. Berpenghasilan di bawah Rp 5 juta.

Nah itu syarat yang berhak mendapatkan bantuan BSU Guru Honorer dari pemerintah, syarat ini pun tidak berlaku apabila Guru honorer tersebut sudah mendapatkan bantuan pemerintah misalkan pra kerja atau Bantuan BPUM. Jika sudah pernah mendapatkan bantuan dari pemerintah, maka Guru honorer tersebut tidak bisa mendapatkan bantuan BSU Pemerintah.

Untuk melakukan pengecekan apakah Guru Honorer Tersebut mendapatkan BSU dari pemerintah atau bukan, maka caranya hampir sama saja dengan melakukan verval izajah, laman dan situsnya pun sama saja.

Masuk Ke Halaman Info GTK Kemendikbud, kemudian Login menggunakan akun PTK yang sudah terdaftar di dapodik dan yang sudah terverifikasi.

Jika berhasil masuk maka di layar beranda akan muncul pemberitahuan " Selamat anda berhak mendapatkan Bantuan BSU Pemerintah". nah jika ada pemberitahuan seperti ini maka anda sudah dinyatakan berhak dunk mendapatkan bantuannya.

Urus dan lengkapi persyaratannya secepatnya, sebelum masa pencairan habis. biasanya di laman itu syarat dan ketentuannya berbeda - beda tiap daerah. Oleh karena itu silahkan cek sendiri dan cetak pdfnya.

Sekian pembahasan mengenai verval ijazah dan Bantuan pemerintah, semoga anda manfaatnya buat kalian semua, Buat yang belum dapat jangan berkecil hati, siapa tahu Giliran kalian di tahap 2 atau tahap-tahap selanjutnya.

Post a Comment for "Cara Verval Ijazah Serta dapat BSU di Laman Info GTK Kemendikbud"